Penyerahan Surat Keputusan Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil Formasi Tahun Anggaran 2021 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut
Oleh Admin
29 Maret 2022
Bidang Mutasi dan Pengembangan Aparatur
Senin (28/03), Bupati Tanah Laut H. Sukamta didampingi oleh Asisten Administrasi Umum Safarin dan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Drs. H. Tajuddin Noor effendi, M.Si menyerahkan Surat keputusan Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil Formasi Tahun Anggaran 2021 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut.
Kegiatan ini bertempat di Gedung Balairung Tuntung Pandang Pelaihari. Keseluruhan peserta berjumlah 152 orang yang terdiri dari tenaga kesehatan sebanyak 114 orang, tenaga teknis sebanyak 36 orang dan tambahan 2 formasi dari Lulusan Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) sebanyak 2 orang.
Ke Halaman Sebelumnya